Press "Enter" to skip to content

Pasangan Muda Diaspora Indonesia Nyaris Dirampok di Philadelphia

Pasangan Diaspora Indonesia, nyaris menjadi korban kejahatan di Philadelphia, 28 Februari 2023. Ayumi Kahwayi, seorang ibu berusia 21 tahun sedang santai di meja makan, ketika seorang penjahat mencoba membuka pintu rumahnya di South McKean, Philadelphia.

‘’Waktu itu suami saya sedang santai merokok di luar. Tiba-tiba ada seorang lelaki kulit hitam masuk ke pekarangan rumah,’’ tutur Ayumi Kahwayi yang waktu itu bersiap-siap hendak berbelanja ke luar. Lelaki berpakaian serba hitam itu mencoba membuka pintu depan rumah Ayumi. Untung Felix Santoso, suaminya berhasil lari masuk dan mengunci pintu depan setelah beberapa kali gagal menguncinya.

Suami istri berusia muda itu sempat kaget dan merasa bersyukur, karena calon perampok itu gagal masuk dan bergegas menuju keluar halaman. Pistol di pinggangnya sempat terlihat di balik jaket hitamnya. 

Setelah menelepon polisi terdekat, seorang detektif dan polisi menginterogasi pasangan itu sekitar 15 menit sambil memeriksa video rekaman. Pasangan ini tiba di pos polisi dan melihat penjahat itu duduk, tapi kali ini, penjahat bertubuh tinggi itu mengenakan kerudung warna biru. ‘’Tapi wajahnya sama seperti pelaku yang nyaris merampok rumah kami,’’ ujar Ayumi.

Sebelum pulang ke rumah, mereka melihat lagi sosok penjahat itu berkeliaran di kawasan South McKean dan sekitarnya. ‘’Kami telepon lagi ke detektif dan polisi memberitahukan lagi sosok penjahat itu, tapi laporan itu hanya diterima sebagai pengaduan biasa,’’ kata Ayumi. Belakangan baru diketahui bahwa sosok calon penjahat itu sudah melakukan belasan kali kejahatan dan tidak ditahan.

Mereka masih berputar-putar di sekitar kawasan rumahnya beberapa kali, mereka menduga bahwa tersangka sudah sering beroperasi di kawasan yang banyak dihuni warga Indonesia dan Asia lainnya. ‘’Dia menentukan sasaran terhadap warga kita dan Asia,’’ tutur Ayumi Kahwayi yang berusia 21 tahun. 

Untuk langkah selanjutnya, Ayumi dan suaminya melakukan langkah-langkah proteksi lain. Termasuk menambah lagi alat pemantau ‘Door-bell’ berkamera, untuk dipasang di pintu depan yang telah dipasangi kamera pengintai, juga membeli sepucuk senjata api genggam. ‘’Di sini bebas membeli senjata api untuk langkah perlindungan,’’ kata Ayumi.

Menurut Ayumi, lingkungan di sekitar South McKean cukup aman dan nyaman. Ayumi sering berjalan dan bergurau dengan salah satu tetangga yang sama-sama memiliki anak berusia beberapa bulan. ‘’Banyak yang membawa anjing piaraannya keluar rumah dan jalan-jalan,’’ tutur Ayumi yang memiliki seekor anjing.

Saran penting yang diingatkan Ayumi, agar tetap waspada dan hati-hati. ‘’Ancaman kejahatan tidak hanya terjadi di kawasan aman tapi bisa di mana saja,’’ Ayumi Kahwayi, yang lahir di Indonesia dari pasangan orang tua Indonesia yang menikah di Jepang. ‘’Selalu melihat sekeliling. Jangan terlalu sering main telepon genggam sehingga tidak konsentrasi di sekitar kita,’’ ujarnya menutup pembicaraan (Aldino Anton & DP).

Like and subscribe and join us on our website! www.indonesianlantern.com

See more & let’s connect with us:

Website: https://Indonesianlantern.com

Instagram: https://www.instagram.com/indonesian_lantern

Facebook: https://www.facebook.com/indonesianlantern

Twitter: https://twitter.com/Indolantern

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Mission News Theme by Compete Themes.