Categories: Uncategorized

Sepasang maling gondol mobil dan Vodka dari Konsulat Jendral RI di New York

Konsulat Jenderal Republik Indonesia di New York kemasukan sepasang maling sekitar pukul 01.00 dinihari Senin. Menurut penuturan Benny JP Siahaan, akting Konsul Jenderal RI, Selasa (23/8/2016), maling lelaki dan perempuan itu masuk melalui bangunan tetangga sebelah. Bangunan tersebut digunakan untuk klinik bersama sejumlah dokter di kawasan Manhattan itu. ‘’Dari situ mereka kemudian masuk lewat pagar pembatas yang memang renggang dan dapat dimasuki dengan mudah,’’ tuturnya.

Pasangan penuchi, yang tampak di tivi sirkuit berdarah Amerika Latin itu, langsung masuk ke ruang bawah tanah gedung KJRI New York. Di ruang bawah tanah itulah mereka mengambil sejumlah barang yang mereka temukan. Di antaranya tablet merek Samsung dan satu peti minuman Vodka.

‘’Minuman itu merupakan stok yang kami beli, untuk hadiah bagi para tukang pos, pengantar surat, pembawa paket, dan petugas jasa lain pada Hari Natal nanti,’’ tutur Benny. ‘’Hal itu sudah menjadi tradisi lama, kami memberi bingkisan Natal. Kalau beli sekarang lebih murah,’’ sambung diplomat yang menjadi akting Konsul Jendral RI di New York.

Dalam rekaman CCTV, kedua pencoleng itu kemudian membongkar sejumlah laci dan menemukan kunci Honda Odyssey. Mereka menekan kunci kontak elektronik tersebut dan menekan tombolnya, sehinga menemukan mobil Honda Odyssey tahun 2008 yang terparkir di depan Gedung KJRI New York. Mereka memasukkan barang-barang curiannya dan kabur mengendarai mobil dinas milik KJRI tersebut.

‘’Nilainya tidak begitu besar. Lagipula mobil itu sudah diasuransikan dan semoga dapat penggantinya,’’ ujar Benny yang enggan menyebut nilai kerugian yang dialami KJRI. Sementara itu, jajaran kepolisian New York, NYPD berjanji akan mengusut kasus pencurian ini hingga tuntas. ‘’Mereka merasa tidak enak karena dianggap lalai karena kecolongan di kawasan elite yang dinilai aman ini,’’ tutur Benny JP Siahaan. ‘’Baru kali ini pencurian terjadi di kawasan diplomatic row atau kawasan diplomat New York ini,’’ katanya menutup pembicaraan.

IL

Recent Posts

Satay Bistro, Kuliner Indonesia di Philadelphia, Amerika

Satay Bistro, salah satu kuliner Indonesia yang berlokasi di 1240 Spring Garden, Philadelphia, Amerika,  menyajikan…

7 days ago

Lebaran di Philadelphia, Amerika 2024 ( Ied Al-Fitr in Philadelphia)

Pada tanggal 10 April 2024, masyarakat muslim Indonesia yang tinggal di Philadelphia dan sekitarnya melaksanakan…

1 week ago

Wawancara dengan Tantri Dyah Kiranadewi : Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri KOWANI

  KOWANI adalah salah satu lembaga wanita terbesar di Indonesia. Dalam wawancara yang dilakukan di…

2 weeks ago

Philadelphia City Hall Event : Interfaith Iftar, One Philly, One Stronger Together

During this event, religious and city leaders gathered at Philadelphia's City Hall to participate in…

3 weeks ago

Film Review of Eksil (2022): the stories of the Indonesian exiles

  Di sana tempat lahir beta                  …

3 weeks ago

Indonesia Bagian dari Kongres CSW 68-Side Event di UN, NY, Membahas tentang Kemiskinan dan Pemberdayaan Perempuan

CSW 68 adalah salah satu kegiatan tahunan dari United Nations Commision on the Status of…

3 weeks ago