Aliansi Eropa bangun pusat data terpadu

Sejumlah perusahaan televisi, internet dan media bergabung membangun pusat data terpadu untuk menyaingi pusat data yang dimiliki perusahaan raksasa AS seperti Google dan Facebook. Deutsche Welle mengabarkan Jumat (28/7/2017), mereka yang beraliansi itu adalah RTL Germany, ProSiebenSat.1. Media dan United Internet. Mereka berencana melakukan pendaftaran online bersama dan prosedur log-in, sehingga mereka dapat mendaftarkan pusat data itu pada Proteksi Data Baru Uni Eropa.

 

Sebuah perusahaan retail Zalando, berbasis di Berlin juga ikut bergabung dalam pusat data tersebut. Zalando berharap pusat data itu membuat penggunanya mampu melakukan akses lebih transparan ke seluruh jaringan internet pada tahun 2018 mendatang. Bahkan, menurut pusat data ini dapat menyebarkan berbagai kebutuhan pribadi. Sejumlah perusahaan yang tergabung dalam aliansi ini juga menekankan, para pengguna dapat berbagi layanan dan akunnya.

Aliansi data ini diharapkan dapat menarik minat 45 juta pengguna yang mendaftarkan diri untuk pertama kalinya. Langkah berikutnya akan melancarkan program kerjasama di Jerman, yang diikuti dengan proyek-proyek lain yang melibatkan Deutsche Bank, Daimler, Allianz dan perusahaan Jerman lainnya. Aliansi nasional antar perusahaan Eropa ini untuk mengimbangi peranan perusahaan raksasa seperti Google, Facebook dan Twitter yang menuduh Eropa mengeksploitasi dominasi server onlinenya.

‘’Aliansi kami akan bersaing dengan algoritme dan monopoli non transparan para pemain raksasa AS,’’ tulis Thomas Ebeling, CEO ProSiebenSat.1. dalam pernyataan resminya. ‘’Setiap perusahaan yang bergabung bersama kami akan memperkuat perekonomian digital di Jerman,’’ tambah Anke Schaferkordt, CEO dari RTL Germany.

SaveSave

.

Recent Posts

Di Balik Kisah Gaza: Ratusan Mahasiswa Ditangkap, Apa Kata Koalisi HAM?

Aksi Israel di Gaza membuat banyak mahasiswa di hampir seluruh penjuru dunia bangkit dan protes.…

3 days ago

Satay Bistro, Kuliner Indonesia di Philadelphia, Amerika

Satay Bistro, salah satu kuliner Indonesia yang berlokasi di 1240 Spring Garden, Philadelphia, Amerika,  menyajikan…

2 weeks ago

Lebaran di Philadelphia, Amerika 2024 ( Ied Al-Fitr in Philadelphia)

Pada tanggal 10 April 2024, masyarakat muslim Indonesia yang tinggal di Philadelphia dan sekitarnya melaksanakan…

2 weeks ago

Wawancara dengan Tantri Dyah Kiranadewi : Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri KOWANI

  KOWANI adalah salah satu lembaga wanita terbesar di Indonesia. Dalam wawancara yang dilakukan di…

3 weeks ago

Philadelphia City Hall Event : Interfaith Iftar, One Philly, One Stronger Together

During this event, religious and city leaders gathered at Philadelphia's City Hall to participate in…

4 weeks ago

Film Review of Eksil (2022): the stories of the Indonesian exiles

  Di sana tempat lahir beta                  …

4 weeks ago