Arab Saudi Bakal Sulit Tarik Kembali Simpanan para pangeran di Luar negeri

Pemerintah Arab Saudi mengumumkan akan menyita dana dan aset milik belasan pangeran Saudi yang tersimpan di sejumlah bank luar negeri.

Kantor berita Reuters melaporkan Kamis (9/11/2017), Komisi anti-korupsi telah mengeluarkan maklumat untuk menyita perusahaan, dana dan aset lain tanpa menunggu penyelidikan kriminal yang segera digelar. ‘’Langkah apapun yang dilakukan akan kami lakukan, asalkan dapat menyita aset di luar negeri,’’ bunyi pernyataan komisi tersebut.

Bank Sentral Uni Emirat Arab telah meminta seluruh bank dan perusahaan keuangan untuk memberikan informasi akun milik 11 warga Saudi. Sementara di Arab Saudi, lebih dari 1.700 akun milik pribadi telah dibekukan atas perintah Bank Sentral. ‘’Jumlah totalnya yang bakal disita atau dibekukan berjumlah sekitar $ 800 miliar,’’ kata seorang pejabat Kamar Dagang di Riyadh. Selain berupa simpanan, investasi, saham dan properti, sejumlah kekayaan yang disita berupa pesawat jet pribadi, bahkan satu di antaranya adalah pesawat Boeing 747.

Langkah Saudi menarik kembali dana simpanan di luar negeri diperkirakan bakal mengalami banyak hambatan. Pemerintah Mesir misalnya kesulitan menarik dana $ 111 juta milik bekas Presiden Hosni Mubarak dari London, karena terbentur peraturan keuangan Inggris. ‘’Hukum Inggris mengharuskan Pemerintah Cairo memberi bukti tindak kriminal pemiliknya,’’ kata pejabat Inggris. Demikian pula Tunisia yang hanya berhasil menarik porsi kecil dari $ 35 juta yang disimpan para pejabat Tunisia di Switzerland.

Carlo Lombardini, seorang pengacara dan profesor hukum perbankan di Universitas Lausanne, Switzerland, menyatakan Pemerintah Saudi harus menemui banyak rintangan. ‘’Pemerintah Riyadh harus memberi bukti detil yang menyatakan dana yang disimpan di luar negeri adalah hasil korupsi,’’ kata Carlo Lombardini.

Kejaksaan Agung Arab Saudi mengaku memiliki bukti kuat agar dapat menarik dana sejumlah kerabat kerajaan yang disimpan di luar negeri. Namun tidak menyebutkan bukti apa saja yang akan disodorkan. Hambatan lain, Pemerintah Riyadh tidak memiliki perjanjian atau konvensi dengan AS dan Switzerland serta banyak negara lain, agar dapat menarik dana yang diparkir oleh para pengusaha Saudi. ‘’Pemerintah Saudi hanya punya perjanjian dengan beberapa negara Arab saja,’’ tulis Reuters. Belum lagi menghadapi gugatan dari para pengusaha bank luar negeri, yang tidak mau begitu gampang menyerahkan simpanan para pangeran di banknya.

 

.

Recent Posts

Satay Bistro, Kuliner Indonesia di Philadelphia, Amerika

Satay Bistro, salah satu kuliner Indonesia yang berlokasi di 1240 Spring Garden, Philadelphia, Amerika,  menyajikan…

5 days ago

Lebaran di Philadelphia, Amerika 2024 ( Ied Al-Fitr in Philadelphia)

Pada tanggal 10 April 2024, masyarakat muslim Indonesia yang tinggal di Philadelphia dan sekitarnya melaksanakan…

1 week ago

Wawancara dengan Tantri Dyah Kiranadewi : Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri KOWANI

  KOWANI adalah salah satu lembaga wanita terbesar di Indonesia. Dalam wawancara yang dilakukan di…

2 weeks ago

Philadelphia City Hall Event : Interfaith Iftar, One Philly, One Stronger Together

During this event, religious and city leaders gathered at Philadelphia's City Hall to participate in…

2 weeks ago

Film Review of Eksil (2022): the stories of the Indonesian exiles

  Di sana tempat lahir beta                  …

2 weeks ago

Indonesia Bagian dari Kongres CSW 68-Side Event di UN, NY, Membahas tentang Kemiskinan dan Pemberdayaan Perempuan

CSW 68 adalah salah satu kegiatan tahunan dari United Nations Commision on the Status of…

3 weeks ago