Dua Insan Film Suriah Dilarang Hadiri Malam Oscar 2018

Kareem Abeed, produser film ‘Last Men in Aleppo’ asal Suriah, dipastikan tidak dapat menghadiri Academy Awards di Hollywood, karena visanya ditolak AS.

Business Insider mengabarkan Selasa (20/2/2018), penyebabnya, Kareem Abeed dianggap ‘’Tidak memenuhi syarat untuk diberi visa sesuai Section 212 Immigration and Nationality Act’’. Kareem termasuk dalam daftar hitam negara-negara yang dilarang masuk ke AS oleh Presiden Trump. Selain Suriah, larangan itu diterapkan bagi Korea Utara, Iran, Chad, Libya, Venezuela dan Yaman.

‘’Sulit untuk dimengerti, bagaimana mungkin keputusan seperti itu bisa dibenarkan,’’ tulis Ryan Krivoshey, presiden persatuan distributor AS, Grashopper Film. ‘’Para pembuat film mempertaruhkan nyawanya untuk menunjukkan pada dunia apa yang terjadi di negara mereka,’’ tulis Ryan Krisvoshey. ‘’Kita seharusnya menghargai keberanian mereka. Bukan malah melarang mereka masuk ke AS,’’ sambungnya.

Hal yang sama disuarakan oleh Feras Fayyad, sutradara film Last Men in Aleppo. ‘’Kareem adalah seorang aktor yang akan hendak menunjukkan dampak sebuah peperangan,’’ kata Feras Fayyad, kelahiran Suriah yang kini berada di Los Angeles. Film-film seperti itu, kata Feras, merupakan satu-satunya cara untuk mengutarakan suara anti-peperangan. Kami melakukan apa yang dilakukan sutradara AS sejak lama. Lha kok ini malah dilarang. Malah mendirikan dinding untuk mengontrol kesenian,’’ sambung Feras.

Film ‘Last Men in Aleppo’ adalah film dokumentasi yang menggambarkan relawan The White Helmets, tim penyelamat Suriah yang menyelamatkan para korban perang di Aleppo. Mereka mengubur jasad para korban perang di antara reruntuhan di bawah pengeboman selama perang saudara Suriah. Selain Kareem Abeed, ada juga Mahmoud al-Hatter yang tidak dapat menghadiri Academy Awards tahun ini.

Mahmoud al-Hatter adalah salah satu pendiri The White Helmets yang tampil dalam film itu, tidak diberi paspor oleh Pemerintah Suriah. Alasannya, Presiden Suriah Basshar al-Assad menyebut The White Helmets sebagai kaki tangan kelompok gerilyawan Al Qaeda.  Dengan demikian Kareem Abeed dan Mahmoud al-Hatter tidak bisa hadir dalam Academy Awards ke-90 atau Malam Oscar, yang akan digelar di Dolby Theater di Hollywood, Los Angeles California pada 4 Maret 2018.

.

View Comments

  • My partner and I stumbled over here different web page
    and thought I might check things out. I like what I see so now i am following you.
    Look forward to looking into your web page yet again.

  • You have made some decent points there. I
    looked on the net for additional information about the issue and found most people will go along with your views on this site.

  • Hello! Would you mind if I share your blog with my myspace group?

    There's a lot of people that I think would really enjoy your content.
    Please let me know. Thank you

  • It's really a great and helpful piece of information. I am satisfied that you
    just shared this useful info with us. Please keep us informed like this.
    Thanks for sharing.

Recent Posts

Satay Bistro, Kuliner Indonesia di Philadelphia, Amerika

Satay Bistro, salah satu kuliner Indonesia yang berlokasi di 1240 Spring Garden, Philadelphia, Amerika,  menyajikan…

1 week ago

Lebaran di Philadelphia, Amerika 2024 ( Ied Al-Fitr in Philadelphia)

Pada tanggal 10 April 2024, masyarakat muslim Indonesia yang tinggal di Philadelphia dan sekitarnya melaksanakan…

2 weeks ago

Wawancara dengan Tantri Dyah Kiranadewi : Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri KOWANI

  KOWANI adalah salah satu lembaga wanita terbesar di Indonesia. Dalam wawancara yang dilakukan di…

3 weeks ago

Philadelphia City Hall Event : Interfaith Iftar, One Philly, One Stronger Together

During this event, religious and city leaders gathered at Philadelphia's City Hall to participate in…

3 weeks ago

Film Review of Eksil (2022): the stories of the Indonesian exiles

  Di sana tempat lahir beta                  …

3 weeks ago

Indonesia Bagian dari Kongres CSW 68-Side Event di UN, NY, Membahas tentang Kemiskinan dan Pemberdayaan Perempuan

CSW 68 adalah salah satu kegiatan tahunan dari United Nations Commision on the Status of…

3 weeks ago