180 Pemusik Gelar Konser Musik Klasik di Taman Monas Jakarta, Minggu Lalu

Hampir 200 ribu penonton memadati kawasan Taman Monumen Nasional Jakarta, Minggu lalu. Mereka tampak menikmati lagu-lagu klasik yang dimainkan oleh 180 pemusik orkestra dari atas panggung selama hampir 5 jam. Bahkan, ketika lagu ‘Radetzky Mars’  dimainkan, penonton ikut bertepuk-tepuk tangan mengikuti irama lagu karya komposer kondang Johann Strauss Sr.

Itulah suasana pagelaran konser Musik Akbar Monas 2022 yang digelar sejak pukul 18.30 hingga pukul 23.00. Tujuannya, untuk melayani masyarakat pecinta musik klasik di Jakarta. 

‘’Pada tahun 2019, kami pernah menggelar konser serupa, ternyata yang hadir mencapai 23 ribu orang,’’ tutur Stephen Tong, pemrakarsa konser ini dalam wawancaranya di Youtube. ‘’Karena itu saya berusaha agar konser seperti ini digelar setiap tahun untuk memenuhi kebutuhan lagu-lagu klasik warga Jakarta,’’ tuturnya. 

Dengan dana sekitar Rp 3 miliar, Stephen Tong pun berinisiatif menggelar konser musik klasik tahun 2022 ini. Tiga kelompok musik yang didirikannya – Jakarta Simfonia Orchestra dan Jakarta Oratorio Society didukung Aula Simfonia Jakarta – dilibatkan untuk membawakan lagu-lagu klasik karya komposer kondang. Di antaranya Beethoven, Haydn, Tchaikovsky, Mozart serta Johann Strauss I. ‘’Sejumlah komposer Indonesia di luar negeri diundang untuk memimpin konser ini. Tidak mudah memang,’’ sambung Stephen Tong.

Pagelaran diawali dengan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dan lagu-lagu Indonesia lain. Di antaranya Bangun Pemuda Pemudi, Mars Pancasila dan lainnya. Memang, mereka tidak menampilkan lagu-lagu pop Indonesia atau dang-dut, karena konser ini dimaksudkan untuk memuaskan penggemar lagu-lagu klasik. 

 

Karena itu, lagu-lagu klasik dunia seperti The Symphony No 9 ‘’From the New World’’ karya Antonin Dvorak, juga ‘Radetzky Mars’ karya Johann Strauss I yang sudah tak asing lagi di telinga penggemar musik klasik dimainkan. Untuk mengusir rasa bosan, para pemusik menampilkan lagu ‘Mambo’ karya Leonard Bernstein, komposer A, yang nadanya dinamis.

Pejabat Gubernur DKI Jaya Heru Budi Hartono menyambut baik kehadiran Konser Akbar Monas tahun 2022. ‘’Semoga dapat menjadi momentum kebangkitan Jakarta sebagai salah satu kota di dunia yang dikenal karena pecinta musik klasiknya,” katanya. Sementara itu, Muhammad Isa Sanuri, Kepala Unit Pengelola Kawasan Monas menuturkan jumlah penonton sekitar 190 ribu orang. “Biasanya pengunjung di kawasan itu cuma 60 ribu orang sehari,’’ kata Muhammad Isa Sanuri seperti dikutip Tribun News. (DP)

 

.

View Comments

  • I think the admin of this website is truly working hard in favor
    of his web page, as here every information is quality based material.

  • This post is in fact a fastidious one it helps new internet people, who are wishing for blogging.

  • If some one desires expert view concerning running a blog afterward i recommend him/her to visit this blog, Keep up the fastidious
    work.

Recent Posts

Satay Bistro, Kuliner Indonesia di Philadelphia, Amerika

Satay Bistro, salah satu kuliner Indonesia yang berlokasi di 1240 Spring Garden, Philadelphia, Amerika,  menyajikan…

1 week ago

Lebaran di Philadelphia, Amerika 2024 ( Ied Al-Fitr in Philadelphia)

Pada tanggal 10 April 2024, masyarakat muslim Indonesia yang tinggal di Philadelphia dan sekitarnya melaksanakan…

2 weeks ago

Wawancara dengan Tantri Dyah Kiranadewi : Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri KOWANI

  KOWANI adalah salah satu lembaga wanita terbesar di Indonesia. Dalam wawancara yang dilakukan di…

2 weeks ago

Philadelphia City Hall Event : Interfaith Iftar, One Philly, One Stronger Together

During this event, religious and city leaders gathered at Philadelphia's City Hall to participate in…

3 weeks ago

Film Review of Eksil (2022): the stories of the Indonesian exiles

  Di sana tempat lahir beta                  …

3 weeks ago

Indonesia Bagian dari Kongres CSW 68-Side Event di UN, NY, Membahas tentang Kemiskinan dan Pemberdayaan Perempuan

CSW 68 adalah salah satu kegiatan tahunan dari United Nations Commision on the Status of…

3 weeks ago