CNN Tolak Tayangkan Iklan Presiden Trump

Stasiun berita televisi CNN tolak menayangkan iklan kampanye Trump yang isinya menyebut media mainstream adalah media yang menyiarkan ‘Berita Palsu.

The Atlantic mengabarkan penolakan itu dilakukan CNN Selasa (2/5/2017). Dalam pernyataan resminya, CNN meminta pemasang iklan menghapus tulisan yang menyebutkan media mainstream adalah berita palsu. ‘’Media mainstream bukan berita palsu, karena itu iklan tersebut keliru,’’ tulis pernyataan itu. ‘’Kami bisa menerima iklan itu apabila kata-kata itu dihapus,’’ lanjut CNN.

 

Penolakan itu membuat berang perusahaan pemasang iklan ‘Donald Trump for President, Inc. Dalam balasannya, pengiklan tersebut mengungkapkan ‘’Stasiun Berita Palsu menolak menayangkan iklan tentang 100 Hari Pertama Presiden’’ tulisnya. Michael Glassner, eksekutif direktur kampanye Trump menyebutkan penolakan itu ‘’Sungguh memalukan ada media yang memblokir pesan positif yang akan dibagikan Presiden Trump,’’ kata Michael Glassner.

CNN, menurut Michael lagi, ‘’Jelas-jelas hendak membungkam suara kami dan kebebasan bersuara, karena dianggap tidak sesuai dengan narasi mereka!,’’ sambung Michael Glassner.

 

Kekesalan Michael Glassner tampaknya tak lepas dari isi iklan yang memuji keberhasilan Trump. Di antaranya, keberhasilan Neil Gorsuch sebagai anggota Mahkamah Agung, dan reformasi pajak yang diperkenalkan Trump. ‘’Anda tidak tahu bila hanya menyimak berita saja. Amerika menang dan Presiden Trump akan menjadikan Amerika bangsa yang besar kembali,’’ bunyi iklan yang batal ditayangkan CNN itu. Ditampilkan pula wajah sejumlah pembawa acara kondang seperti Wolf Blitzer dari CNN, Andrea Mitchell dari NBC, Rachel Maddow dari MSNBC, George Stephanopoulos dari ABC dan Scott Pelley dari CBS.

Trump rupaya hendak mencuri start untuk pemilihan presiden tahun 2020 mendatang. Dan, ‘’ketegangan antara Trump dan CNN tampaknya sulit diselesaikan dalam waktu dekat,’’ tulis the Atlantic.

.

Recent Posts

AS Hentikan Sementara Pemrosesan Visa Imigran dari 75 Negara

Pemerintah Amerika Serikat secara resmi mengumumkan penghentian sementara pemrosesan visa imigran untuk warga dari 75…

3 days ago

Ribuan Pencari Suaka di New York Terancam Dideportasi Tanpa Sidang

Lebih dari 10.000 pencari suaka di New York berisiko dideportasi pada tahun 2025 tanpa pernah…

5 days ago

Kuliner yang Paling Dirindukan Para Diaspora

Indonesia terkenal sebagai surga kuliner. Mau apa saja, tinggal jalan sedikit sudah tersedia yang kita…

4 weeks ago

Warga AAPI Khawatir terhadap Iklim Politik Amerika Serikat

Isu biaya hidup, inflasi, dan imigrasi kerap mendominasi pemberitaan media di Amerika Serikat. Di tengah…

1 month ago

AAPI Adults Voice Growing Concern Over U.S. Political Climate

Cost of living, inflation, and immigration: buzzwords that encapsulate the main topic of news outlets.…

1 month ago

Tarik-Ulur Penetapan Status Bencana Nasional

Sabtu, 6 Desember 2025, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat sedikitnya 916 orang meninggal dunia,…

1 month ago