Categories: Entertainment

Pasangan Gordon Ramsay & Tana Bakal Punya Anak Lagi

Gordon Ramsay, kampiun jasaboga dunia dan Tana Ramsay, istrinya bakal punya anak lagi. Berita gembira itu diunggah di akun Instagram miliknya tahun baru lalu. “Berita yang mengasyikkan! Selamat tahun baru dari semua keluarga Ramsay,” kata Ramsay menulis caption video tersebut, seperti yang dilansir di Malay Mail, Rabu, 2 Januari 2019 lalu

Video ini dimulai dengan empat anak dari pasangan Ramsay dan Tana yang mengucapkan selamat tahun baru. Kemudian Ramsay mengarahkan kamera ke perut Tana. Terlihat Tana sedang mengandung anak kelima mereka. “Coba tebak? Selamat tahun baru karena kita punya satu lagi yang akan datang! Oh Tuhan!” ujar pria kelahiran 1966 ini.

Tana, istri Ramsay adalah penulis buku masak, yang pernah mengalami keguguran tiga tahun silam. Saat itu, Ramsay berbagi cerita sedihnya di akun Facebook-nya. “Akhir pekan lalu, kami merasa hancur karena Tana keguguran putra kami di usia lima bulan,” katanya.

Kini pasangan Ramsay-Tana, bakal melengkapi keluarganya dengan satu lagi. Tentu saja, calon bayi itu disambut gembira oleh keempat anaknya. Mereka adalah Megan (20 tahun), kembar Holly dan Jack (19), dan Matilda (17). Matilda membawakan acara sendiri bernama Matilda and the Ramsay Bunch.

.

Recent Posts

AS Hentikan Sementara Pemrosesan Visa Imigran dari 75 Negara

Pemerintah Amerika Serikat secara resmi mengumumkan penghentian sementara pemrosesan visa imigran untuk warga dari 75…

2 days ago

Ribuan Pencari Suaka di New York Terancam Dideportasi Tanpa Sidang

Lebih dari 10.000 pencari suaka di New York berisiko dideportasi pada tahun 2025 tanpa pernah…

4 days ago

Kuliner yang Paling Dirindukan Para Diaspora

Indonesia terkenal sebagai surga kuliner. Mau apa saja, tinggal jalan sedikit sudah tersedia yang kita…

4 weeks ago

Warga AAPI Khawatir terhadap Iklim Politik Amerika Serikat

Isu biaya hidup, inflasi, dan imigrasi kerap mendominasi pemberitaan media di Amerika Serikat. Di tengah…

4 weeks ago

AAPI Adults Voice Growing Concern Over U.S. Political Climate

Cost of living, inflation, and immigration: buzzwords that encapsulate the main topic of news outlets.…

1 month ago

Tarik-Ulur Penetapan Status Bencana Nasional

Sabtu, 6 Desember 2025, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat sedikitnya 916 orang meninggal dunia,…

1 month ago