Press "Enter" to skip to content

Seluruh TKW Filipina di Kuwait Dipulangkan, setelah Joanna Daniella Dimutilasi

Para pekerja Filipina di Kuwait diberi waktu 3 hari untuk meninggalkan Negara Petrodolar itu, oleh Presiden Rodrigo Duterte, setelah seorang pekerjanya tewas di dalam lemari es.

Menurut Reuters Jumat (9/2/2018), untuk itu Pemerintah Manila memerintahkan dua maskapai penerbangan Philippine Airlines dan Cebu Pacific untuk terbang ke Kuwait menjemput warganya. ‘’Saya ingin agar kalian semua keluar dari negeri itu dalam waktu 72 jam,’’ kata Presiden Duterte. ‘’Kita akan menghitung setiap nyawa kalian setiap jamnya. Karena setiap jam mengandung penderitaan dan penganiayaan,’’ sambung pemimpin Filipina itu.

Perintah Duterte dikeluarkan dari Istana Malacanang, setelah seorang warganya, Joanna Daniella Demafelis ditemukan tewas di lemari es di sebuah apartemen kosong di Kuwait. Dalam pidatonya, yang disiarkan televisi Filipina, Presiden Duterte menuntut negara-negara Teluk agar memperlakukan warganya dengan martabat tinggi.

‘’Saya mohon kalian. Saya juga minta permintaan kepada seluruh Arab, bahwa warga Filipina bukanlah budak di mata siapapun. Di mana pun dan sampai kapan pun,’’ kata Duterte emosional, seraya memperlihatkan video tubuh korban di dalam lemari es. ‘’Janganlah membalas niat baik kami dengan memulangkan pekerja kami yang babak belur atau mayat korban mutilasi,’’ sambungnya.

‘’Apa yang kalian lakukan pada warga kami? Jika kami melakukan hal yang sama pada warga anda, apa kalian senang?’’ tanya Rodrigo Duterte seraya mengingatkan bahwa ‘’Pembekuan pengiriman tenaga kerja ke Kuwait masih berlaku,’’ tegasnya. Langkah itu dilakukah Duterte akhir Januari lalu, setelah sejumlah pekerja Filipina tewas  di Kuwait, tanpa ketahuan penyebabnya. Deputi Menteri Luar Negeri Kuwait, Khaled al-Jarallah menjelaskan bahwa proses pengadilan tengah berlangsung untuk menangani empat kasus pembunuhan yang disebut Presiden Duterte.

 

Pemimpin Filipina dengan garang mengancam akan melakukan tindakan drastis untuk melindungi warganya di Kuwait. Entah apa. Yang pasti, sekitar 250 ribu warga Filipina yang bekerja di Kuwait akan segera dipulangkan. Sekitar 2,3 juta pekerja Filipina bekerja di luar negeri. Secara keseluruhan, para pekerja itu menyumbang devisa negara sebesar $ 2 miliar setiap bulannya, sehingga ekonomi Filipina tercatat sebagai salah satu negara dengan pertumbuhan ekonomi paling maju.

5 Comments

  1. Howdy I am so delighted I found your weblog, I really
    found you by mistake, while I was looking on Aol for something
    else, Anyhow I am here now and would just like to say thanks for a fantastic post and
    a all round entertaining blog (I also love the
    theme/design), I don’t have time to read through it all at the moment but I have saved it and also added your RSS feeds, so when I have time
    I will be back to read a lot more, Please do keep up the excellent work.

  2. This is very interesting, You’re a very skilled blogger.

    I have joined your rss feed and look forward to seeking more of your great post.
    Also, I’ve shared your website in my social networks!

  3. Hi there! Do you know if they make any plugins to help with Search Engine Optimization? I’m trying to get
    my blog to rank for some targeted keywords but
    I’m not seeing very good results. If you know of any
    please share. Many thanks!

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Mission News Theme by Compete Themes.