Kecantikan merupakan satu-satunya kebanggaan yang diiinginkan setiap wanita. Bahkan banyak di antaranya yang melakukan operasi agar tampak cantik.
Jika ada yang bertanya, apa yang membuatmu cantik? Apa jawaban anda? Jika jawaban anda adalah kumis, maka hal itu pernah dimiliki oleh seorang ratu agar dianggap cantik. Bahkan, selain kumis, ratu itu juga memiliki alis tebal. Kumis dan alis itu menjadi tanda-tanda kecantikan pada zamannya.
Wanita itu adalah Ratu Qajar, putri Raja Nasser Shah Kassar, penguasa Iran pada tahun 1785. Raja Nasser ingin mengubah stereotipe atau anggapan masyarakat umum tentang kecantikan seorang wanita. Menurut Raja Nasser, seorang wanita cantik tidak harus bertubuh kurus, langsing seperti anggapan lazimnya. Sebagai seorang penguasa yang memerintah selama 47 tahun di Iran, Raja Nasser dikenal sebagai ‘Don Juan’ Timur Tengah, dan pernah membangun harem terbesar bagi puluhan wanita simpanannya.
Ratu Qajar, putrinya pun kemudian menjadi simbol kecantikan di Persia. Tercatat ribuan pria yang ingin meminangnya, bahkan 13 di antaranya bunuh diri karena cintanya ditolak Ratu Qajar.
Ratu Qajar merupakan contoh bahwa anda tidak perlu menuruti selera kecantikan orang lain. Juga bukan karena pakaian atau perhiasan yang mereka kenakan, tapi tergantung sepenuhnya pada kemantapan hati anda dan bagaimana penilaian anda sendiri. Di video di atas, anda dapat saksikan serangkaian foto-foto yang boleh jadi mengejutkan anda. (didyouknow.com)